Balai Bahasa Provinsi NTB Hadiri Pembukaan Festalora 2025 dan Diskusi Sastra di Lombok Utara

Lombok Utara, 23 Oktober 2025--Balai Bahasa Provinsi Nusa Tenggara Barat menghadiri kegiatan Pembukaan Festival Sastra Lombok Utara (Festalora) 2025 dan Diskusi Sastra bertajuk “Daya Besar Kota Kecil” yang berlangsung di Aula Perpustakaan Daerah Kabupaten Lombok Utara. Acara dibuka dengan sambutan Ketua Panitia, Syarif, yang menjelaskan bahwa Festalora merupakan ajang yang mempertemukan para pegiat sastra di Lombok Utara. Festival ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni pada 23--25 Oktober 2025 dan akan ditutup di Sanggar Anak Gunung.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Balai Bahasa Provinsi NTB, Dwi Pratiwi, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas undangan yang diberikan. “Kami diberi tugas untuk mengawal kegiatan komunitas yang ada di NTB. Atas nama Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, kami mengucapkan selamat atas pencapaian dan kegiatan hari ini yang merupakan bagian dari pemanfaatan fasilitas bantuan pemerintah,” ujar Dwi Pratiwi. Ia juga menekankan pentingnya pemanfaatan bantuan pemerintah secara baik dan akuntabel, meskipun dari segi nominal tidak besar. “Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi penambah semangat dan tidak berhenti di ruangan ini,” tambahnya.

Kegiatan ini diharapkan tidak hanya memberikan manfaat bagi komunitas sastra seperti Sanggar Anak Gunung, tetapi juga bagi masyarakat luas, termasuk para siswa SMA yang turut hadir. Melalui pendampingan pegiat sastra seperti Kiki Sulistyo, para siswa diharapkan dapat lebih akrab dengan dunia sastra dan termotivasi untuk terus berkreasi. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa geliat sastra di Lombok Utara terus tumbuh dan memberikan ruang bagi generasi muda untuk mencintai bahasa dan sastra Indonesia.