Antusiasme Revitalisasi Bahasa Daerah Memeriahkan Festival Tunas Bahasa Ibu Provinsi Nusa Tenggara Barat Hari Kedua

Mataram, 26 Oktober 2025—Sebagai media apresiasi kepada para penggerak revitalisasi bahasa daerah, pelaksanaan hari kedua Festival Tunas Bahasa Ibu Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2025 hadir menampilkan antusiasme para peserta dan pendamping dalam mengikuti kegiatan ini. Kegiatan berjalan dengan semarak. Penampilan para peserta memukau juri dan penonton yang hadir.

Kegiatan ini melibatkan partisipasi seluruh lapisan masyarakat, yaitu pemerintah daerah, guru master, guru pendamping, pegiat bahasa/sastra daerah, lembaga adat, komunitas literasi, komunitas sastra, dan media. Pada pelaksanaan hari kedua, terdapat empat mata lomba yang dilombakan, yaitu Baca Puisi, Menulis Aksara, Menulis Cerpen, dan Tembang/Basakeco/Dali. Seluruh peserta dari tingkat SD dan SMP menampilkan penampilan terbaiknya. 

Para peserta lomba tampil menggunakan pakaian adat daerah masing-masing. Lomba Baca puisi dilaksanakan sebagai lomba pembuka hari kedua. Naskah puisi wajib dan pilihan telah disiapkan oleh panitia. Untuk Lomba Menulis Aksara, para peserta diwajibkan untuk mengalihaksarakan satu teks latin ke dalam aksara daerah dan sebaliknya. Selanjutnya, para peserta mengikuti Lomba Menulis Cerpen dengan tema “Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat”. Pelaksanaan kegiatan hari kedua ditutup dengan Lomba Tembang/Basakeco/Dali. Tembang wajib telah ditentukan oleh panitia dan para peserta diberi kebebasan untuk memilih tembang pilihan yang terkait dengan petuah agama. Diharapkan melalui kegiatan ini kecintaan generasi muda terhadap bahasa dan budaya daerah semakin meningkat.